top of page

6 Situs Web Builder Indonesia yang Banyak Digunakan

  • Writer: gariscomm naufal
    gariscomm naufal
  • Apr 15, 2020
  • 4 min read

Web builder merupakan solusi bagi Anda jika membutuhkan web dengan biaya murah bahkan gratis tanpa harus mahir melakukan pemrograman web. Dengan adanya situs-situs web builder Indonesia, Anda dapat membuat website sendiri dalam waktu beberapa menit saja. Berikut ini situs web builder yang memiliki cukup banyak pengguna di Indonesia.

6 Situs Web Builder Indonesia yang Banyak Digunakan

1. Wix

Wix adalah situs web builder yang bisa dikatakan populer karena iklannya yang begitu masif. Hampir setiap situs terkenal seperti Youtube memuat iklannya. Bukan hanya populer, Wix juga menawarkan berbagai pilihan website gratis yang menarik.

Situs ini memberikan fitur drag and drop untuk mendesain web serta daftar pertanyaan yang perlu dijawab agar Wix dapat memandu pengguna membuat web sendiri. Wix juga menawarkan banyak template yang bisa dimodifikasi sesuai kebutuhan Anda.

Jika ingin menambahkan aplikasi ke dalam web, Wix memberikan pilihan aplikasi gratis maupun berbayar. Meski fiturnya lengkap dan menarik, Wix memiliki kekurangan yaitu sub domainnya tidak ramah SEO, sehingga sulit terindeks pada Google. Selain itu, Wix menampilkan iklan cukup banyak pada setiap halaman web pengguna.

Karena kapasitas dan bandwidth-nya hanya 500MB, web builder dari Wix tidak memungkinkan untuk membuat sebuah toko online. Namun, dengan upgrade ke layanan berbayar Anda bisa mendapatkan ruang penyimpanan lebih besar dan bandwidth tanpa batas, domain gratis, fungsi toko online, dan aplikasi booster situs.

2. Joomla

Joomla merupakan salah satu situs web builder yang peminatnya sangat tinggi. Situs yang dirilis pada tahun 2005 memiliki banyak kelebihan antara lain memiliki ribuan plug in, konten mudah diedit, dan pembaharuan keamanan yang dilakukan terus menerus.

Fasilitas plug ini yang sangat banyak memberikan kebebasan pengguna untuk membuat tampilan website terlihat lebih menarik. Di dalamnya juga terdapat fitur yang mampu mengedit konten dengan lebih mudah. Untuk pemula, fitur ini sangat membantu karena fungsi pengeditan tidak jauh berbeda dengan Microsoft Word.

Joomla juga dilengkapi dengan sistem keamanan yang selalu diperbarui secara teratur. Hal ini dapat melindungi pengguna dari pihak yang ingin membobol akses website untuk hal yang merugikan. Kelebihan lainnya, Joomla mempunyai fitur bilingual atau dwi-bahasa yang dapat memudahkan pengaturan website, memiliki sistem automatisasi SEO, dan ditunjang oleh template-template yang beragam.

3. Site123

Site123 memberikan kebebasan pengguna untuk memilih berbagai template yang tersedia serta mengubahnya sesuai selera. Template yang disediakan sangat menarik seperti template untuk web musik, fotografi, restoran, event, dan resume atau CV.

Website yang dibuat di Site123 dapat diatur hingga lebih dari 80 bahasa, sehingga cocok untuk pengguna yang menginginkan situs multilingual. Jika memilih web gratis, penyimpanannya hanya 500MB dengan bandwidth 1GB. Seperti situs web builder Indonesia lainnya, Site123 juga menampilkan iklan pada halaman situs pengguna. Kekurangan yang paling terlihat dari web builder di sini ialah template-nya yang kurang beragam.

Meski banyak pilihan, tampilannya terlihat hampir sama antara satu dengan lainnya. Kalau Anda ingin menikmati layanan lebih lengkap, upgrade ke versi berbayarnya. Di sini Anda akan mendapatkan domain gratis, bandwidth dan ruang penyimpanan lebih besar, fungsi e-commerce, e-mail marketing, serta pengaturan untuk menghilangkan iklan. Kunjungi website Site123 untuk membuat web builder dengan mudah.

4. SimpleSite

SimpleSite memungkinkan Anda membuat website dengan cepat dan mudah sekaligus pengaturan versi mobile-nya. Salah satu keunggulan situs ini ialah mampu membuatkan Anda web untuk berjualan meski kemampuannya terbatas. Anda dapat menjual hingga 5 produk menggunakan web builder gratis. Selain itu, pengguna pun dapat mengintegrasikan sistem pembayaran dengan PayPal.

Meskipun demikian, web builder gratis memiliki keterbatasan yaitu hanya mampu diisi dengan 15 halaman, gambar maksimal 300 item, dan video maksimal sekitar 10 menit saja. Pilihan desain dan font juga sangat terbatas serta harus menggunakan subdomain SimpleSite dan menampilkan iklan mereka pada web pengguna.

Kekurangan web builder dari SimpleSite ialah pilihan desainnya sedikit dan template-nya tampak terlalu sederhana. Untuk sebuah situs jual beli sederhana, penggalangan dana dalam waktu terbatas, dan situs pribadi, web builder gratisan dari SimpleSite sudah cukup memadai.

5. Weebly

Weebly memberikan fitur drag and drop yang memungkinkan Anda membuat website dengan cepat. Di dalamnya terdapat template menarik yang sebelumnya sudah dikonfigurasi.

Platform ini menawarkan fitur-fitur desain yang berbeda dari situs web builder lainnya, termasuk latar belakang video yang dapat membuat website Anda terlihat lebih menarik. Situs ini juga memiliki editor gambar yang memungkinkan Anda mengedit gambar tanpa harus menggunakan software tambahan atau situs pengolah gambar lainnya. Agar lebih menghibur pengunjung situs, Anda dapat menambahkan animasi dan unsur hiburan lainnya.

Dengan adanya App Center, Anda dapat menambahkan berbagai aplikasi yang bisa menunjang fungsional situs Anda. Bagi rancangan gratis, terdapat berbagai pilihan aplikasi seperti toko web yang terbatas.

Menggunakan Weebly gratis, Anda harus menggunakan sub domain Weebly dengan kapasitas penyimpanan 500 MB serta menayangkan iklan. Weebly versi gratis dapat digunakan untuk menjual produk online terbatas meski tidak sebaik pada SimpleSite. Pada versi berbayarnya, Weebly memberikan domain gratis, penyimpanan tidak terbatas, statistik web tingkat lanjut, audio dan video HD, fitur checkout untuk toko online, dan fitur pendaftaran anggota. Layanan gratisnya sudah cukup memadai untuk blog pribadi, CV, dan undangan event.

6. WordPress

WordPress sangat dikenal di kalangan blogger dan pengembang web karena template yang ditawarkan lebih tangguh daripada platform yang lain. WordPress juga rajin mengembangkan template serta menambahkan plug-in baru yang menarik dan fungsional. Karena pengguna WordPress sangat banyak dan tersebar luas di seluruh dunia, Anda bisa mendapatkan tutorial menggunakan WP dengan mudah.

Jika menggunakan WordPress tentu saja web Anda akan menggunakan sub domain WordPress dan hanya dapat menggunakan tema-tema terbatas yang disediakan untuk web gratis. Anda hanya akan dapat memanfaatkan konfigurasi dasar saja tanpa modifikasi kode HTML atau CSS. Juga tidak bisa menambahkan plug in, tema, dan memuat iklan WordPress. Untuk memanfaatkan layanan yang lebih banyak, pengguna harus melakukan upgrade ke versi berbayarnya.

Versi gratis sudah cukup untuk web informasi dan blog pribadi yang tidak memerlukan banyak pengaturan. WordPress menawarkan pilihan Premium atau Bisnis dengan fasilitas domain gratis, dukungan e-mail dan percakapan, tema premium tanpa batas, penyimpanan minimal 13 GB untuk Premium dan tidak terbatas untuk Bisnis, serta kemampuan menjalankan toko web dari situs WP pengguna.

Website dari situs web builder Indonesia versi gratis sudah cukup berguna sebagai langkah awal memulai membuat situs dasar. Cocok bagi pengguna yang masih belajar membuat situs atau hanya membutuhkan situs web untuk keperluan sederhana. Setelah kebutuhan fitur website meningkat, Anda bisa melakukan upgrade ke premium yang berbayar atau menggunakan web profesional.

Comments


Post: Blog2_Post

Contact

081330715866

©2018 by NAUFAL SYAUQI. Proudly created with Wix.com

bottom of page