top of page

Cara Ikut Flash Sale Shopee untuk Mendobrak Penjualan

Writer's picture: gariscomm naufalgariscomm naufal

Saat ini sudah banyak sekali lapak e-commerce yang bermunculan di Indonesia dan bisa menjadi lahan yang baik untuk mereka yang ingin berjualan di dalamnya demi meraih pendapatan seperti Shopee. Namun untuk mendapatkan keuntungan lebih atau mendatangkan banyak sekali pelanggan di tengah persaingan, maka penjual atau seller juga harus tahu cara ikut Flash Sale Shopee sehingga tidak ketinggalan event penting yang sangat dicari oleh para pelanggan pecinta diskon.

Apa yang membuat Shopee itu sangat populer dibandingkan e-commerce yang lainnya? Banyak sekali pihak seller maupun buyer yang selalu mengatakan bahwa Shopee jauh lebih mudah digunakan dan dipahami bahkan untuk orang yang baru kali pertama menggunakannya. Untuk mendatangkan untung lebih besar, maka Anda harus tahu semua fitur menguntungkan yang disediakan oleh pihak e-commerce untuk para seller sehingga bisa mendatangkan banyak pembeli.

cara ikut flash sale shopee

Cara Ikut Flash Sale Shopee: Apa Untungnya?

Untuk menjadi seller yang sukses, Anda perlu tahu cara ikut Flash Sale Shopee. Bagi para pembeli, kata “sale” atau diskon itu merupakan hal penting yang dicari sebab ini artinya pembeli bisa mendapatkan barang impian mereka dengan harga yang miring dan seringkali Shopee ini memberikan diskon kepada pelanggan dengan harga yang paling rendah dan potongan diskon yang besar sehingga para seller yang saling bersaing pun juga merasa tidak boleh ketinggalan event ini apabila ingin sukses menjadi seller.

Flash Sale itu merupakan layanan asli milik Shopee dimana baik para seller maupun buyer mendapatkan hak istimewa di dalamnya dan keuntungan untuk para seller menggunakan fitur ini antara lain:

  1. Jauh lebih fleksibel, di mana Anda juga dapat mengatur fitur Flash Sale ini kapanpun Shopee akan setuju apabila kriteria dari toko online termasuk produk di dalamnya telah dipenuhi.

  2. Kunjungan toko seller akan semakin meningkat bahkan hal ini juga dibarengi dengan kenaikan dalam hal pesanan atau order sehingga pendapatan pun akan naik bahkan melebihi 100%.

  3. Toko online yang Anda miliki akan mengalami lonjakan penjualan yang sangat besar selama adanya promo Flash Sale ini berlangsung di toko Anda.

Cara Ikut Flash Sale Shopee Dengan Metode yang Mudah

Apakah Anda sebagai seller sudah mulai tertarik untuk menggunakan fitur layanan ini? Sebelum berpikir mengenai keuntungan yang bisa Anda peroleh dengan fitur ini, ada baiknya mencari tahu cara ikut Flash Sale Shopee ini dan berikut metode yang harus Anda lakukan antara lain:


Memenuhi kriteria

Flash Sale ini merupakan sebuah program yang dapat dikatakan sebagai program yang paling unggul dari Shopee dan karena itulah, Shopee juga selalu menjaga kualitas dari program yang dimilikinya ini sehingga tidak semua penjual dapat melakukan Flash Sale dengan mudah tanpa syarat. Untuk bisa menggunakan fitur Flash Sale ini, maka sebaiknya Anda harus mempertahankan poin penalti di angka 0 dan cobalah untuk melakukan peningkatan untuk penilaian toko, kecepatan dari pengiriman, tingkatkan persentase chatting dan sebagainya.


Lakukan login di Seller Center

Setelah semua kriteria itu sudah Anda penuhi sebagai seller, maka selanjutnya hal yang Shopee inginkan adalah Anda masuk menuju menu Seller Center tepat setelah login memasukkan username dan password dari akun seller yang toko online Anda miliki.


Cari bagian menu Promosi

Cari dan masuk ke dalam menu Promosi Saya dan di dalamnya terdapat beragam jenis promo yang ditawarkan oleh Shopee ini untuk para seller gunakan di toko mereka. Cobalah untuk memilih menu Flash Sale Shopee apabila Anda ingin memperoleh exposure yang lebih baik dengan memberikan tawaran yang paling menguntungkan kepada buyer.


Atur dulu Flash Sale dari toko Anda

Setelah bagian Flash Sale Anda pilih, maka cobalah untuk mengatur promosi dengan cara menekan fitur “atur Flash Sale toko saya sekarang”.


Masukkan produk yang akan Anda diskon

Kemudian Anda harus mengisi semua informasi penting dan pembeli harus tahu mengenai produk yang akan Anda jual mulai dari potongan harganya, stok dari produk yang dimiliki sampai dengan batas untuk pembelian yang dapat Anda beli. Untuk menambah produk yang mau dijual, maka Anda harus menekan menu “pilih tambah produk”. Selanjutnya Anda harus menekan ubah semua apabila seluruh rincian dari produk itu sama atau Anda juga bisa update produk bila ada rincian khusus di dalamnya.


Simpan dan Kirim

Anda bisa mengaktifkan massal apabila ingin mengaktifkan fitur Flash Sale ini sampai dengan 10 produk. Namun jika hanya sedikit atau produk yang tertentu saja, maka cobalah untuk mengatur pada bagian aktifkan. Kemudian, Anda bisa menekan simpan dan kirim supaya produk yang Anda pilih ini bisa diikutsertakan di program Flash Sale.

Di sini, para seller pun bisa melihat informasi tentang Flash Sale yang sedang toko Anda lakukan dan terdapat 3 status yang akan ditampilkan seperti Flash Sale di toko yang baru akan berjalan, saat ini sedang berjalan dan kemudian Flash Sale yang telah berakhir. Bila seller ingin menghapus adanya program ini, maka hanya status produk yang akan datang saja bisa Anda hapus sementara produk yang tengah berjalan tidak akan dapat dihentikan dari adanya program diskon ini.

Cara Ikut Flash Sale Shopee: Tips Sukses Mendatangkan Banyak Buyers

Sebenarnya promo dari Flash Sale yang terbaru ini cukup terbuka untuk seluruh seller dan mereka juga dapat melakukan berbagai macam promosi produk yang artinya adalah seller pun bisa ikut atau tidak bila terdapat undangan yang dikirimkan oleh pihak Shopee. Tentunya Anda yang ingin bersaing dalam Flash Sale ini demi memperoleh untung haruslah mencoba untuk memiliki strategi penjualan yang baik sehingga bisa mendatangkan lebih banyak lagi pelanggan ke toko Anda dan berikut adalah tips untuk sukses dalam Flash Sale ini antara lain:

  1. Cobalah untuk mengunggah produk tertentu yang dinilai sedang populer, trending dan sedang banyak dicari oleh para pelanggan namun haruslah unik atau berbeda dari yang lain sehingga menimbulkan rasa ketertarikan pelanggan akan produk itu

  2. Cobalah untuk bersaing dengan harga dan berikan yang kompetitif namun tetap memberikan keuntungan bagi Anda sebagai seller juga karena meskipun mengikuti program Flash Sale, tak berarti jika yang diuntungkan hanya pihak pembeli saja

  3. Foto atau gambar dari produk yang akan Anda jual ini haruslah sangat jelas, terang dan juga beresolusi tinggi atau kualitasnya baik sehingga menggugah keinginan para pembeli

  4. Tingkatkan selalu kualitas dari pelayanan yang Anda miliki dan balas chatting dari para pelanggan dengan cepat sampai pengemasan dan pengirimannya sehingga meningkatkan kepercayaan dari para pembeli dan juga akan membuat toko Anda memiliki bintang banyak.

Jika Anda sudah mengetahui cara ikut Flash Sale Shopee ini dengan baik, maka Anda bisa mencoba untuk menerapkannya pada toko Anda dan lakukan pula tips yang sudah diberikan untuk membuat toko Anda bisa menjadi Star Seller dan banyak pelanggan tetap yang selalu membelinya.

2 views0 comments

Recent Posts

See All

Comments


Post: Blog2_Post
bottom of page