Saat ini kebutuhan dunia maya cukup tinggi, terutama untuk mencari informasi di internet. Pastinya Anda ketika baru membuka web browser pasti langsung membuka google, sebenarnya apa yang sedang terjadi?
Mungkin tidak semua dari Anda paham, jika ternyata selama ini google memata-matai aktifitas kita semua. Bahkan ketika kita sedang menggunakan mesin pencari, meskipun saat kita tidak dalam kondisi login.
Alternatif Google
Tentu saja tujuan google melakukan semua itu untuk uang, memperkaya perusahaan raksasa dengan alat unggulan yaitu mesin pencari gratis. Ya benar, itulah alasan kenapa selama ini kita menggunakan google tidak pernah membayar karena mereka mencari informasi juga dengan membaca perilaku kita di internet.
Sebenarnya cukup banyak mesin pencari alternatif google, sejak lama microsoft juga sudah meluncurkan mesin pencarinya yang hebat bernama bing. Namun ternyata bing juga sama, merekam semua aktifitas pencarian kita.
Itu dibuktikan dengan adanya cookies ketika kita membuka website bing, lantas harus melakukan apa kita selanjutnya?
Jika Anda menginginkan penggunaan searchengine yang tidak memata-matai, ternyata ada sebuah website yang tidak pernah menyimpan aktifitas pencarian penggunanya. Website itu bernama DuckDuckGo.
Mengenal DuckDuckGo
Saat ini cukup sedikit yang mengetahui mesin pencari hebat ini, khususnya masyarakat Indonesia. Padahal search engine duckduckgo sudah ada sejak tahun 2008, lalu apa itu sebenarnya?
DuckDuckGo adalah sebuah search engine (mesin pencari) yang menggunakan serta mengambil informasinya dari banyak sumber daya, beberapa partner dari duckduckgo diantaranya:
WolframAlpha
yandex
Yahoo
Bing
Ketika Anda menggunakan mesin pencari duckduckgo maka privasi Anda akan dilindungi, karena pengguna tidak di profilkan.
DDG (duckduckgo) basisnya di Paoli, Pennsylvania, Amerika Serikat. Saat mendengar pertama kali pasti terasa seperti kekanak-kanakan, tapi memang namanya diambil dari permainan anak-anak Duck Duck Goose atau bebek bebek angsa.
Bebek Buruk Rupa
Awalnya DuckDuckGo didirikan oleh seorang pengusaha bernama Gabriel Weinberg, dia pemilik The Names Database yang diakusisi Amerika Online pada 2006 dengan nilai 10 juta dollar.
Beberapa tahun setelah didirikan DuckDuckGo dibiayai oleh Weinberg sendiri, namun lambat laun mendapatkan dana dari donasi.
Perlu Anda ketahui bahwa untuk membuat search engine DuckDuckGo ini, digunakan server nginx dengan distro linux FreeBSD menggunakan bahasa pemrograman Perl.
Kemudian pada tahun 2010 tepatnya bulan juli, Weinberg mulai membuka komunitas DuckDuckGo agar bisa berkontribusi yang arahnya untuk open source.
Pencapaian DuckDuckGo
Dalam publikasi Washington Post bahwa pencarian di DDG ini sudah lebih dari 45 juta tiap bulannya, hal ini menandakan bahwa ide aneh ini cukup berbahaya bagi kompetitor. Karena bisa merusak konsep bisnis mesin pencari lainnya, coba bayangkan, website dengan trafik tinggi tapi tidak “menjual informasi” seperti yang dilakukan website lain.
Karena itulah pernah Linux Mint bersepakat untuk menjadikannya mesin pencari eksklusif bawaan sistem operasi tersebut, bahkan setelah rilis versi 3.10 (september 2013) Gnome bersepakat untuk mengganti Google menjadi DuckDuckGo pada mesin pencari default.
Kelebihan DuckDuckGo
1. Privasi Aman
Keamanan privasi Anda terjamin jika menggunakan website ini, karena DDG tidak melakukan perekaman terhadap semua pengguna. Bahkan jika dilihat pada balik layar browser, Anda tidak menemukan cookies untuk DuckDuckGo.
Jadi jika Anda sudah membuka – mencari – menutup website, lalu beberapa saat kemudian membuka lagi maka tidak akan muncul history pencarian kita. Berbeda ketika kita menggunakan google atau bing atau mesin pencari lainnya, yang pasti adanya aktifitas perekaman jejak.
2. Proxying Content
Search Engine bebek ini juga melakukan proxying content, ini bisa dilihat saat Anda menggunakan layanan pencarian gambar. Semua gambar dicrawl kemudian ditampilkan, sehingga tidak ada gambar dinamis yang mencoba memata-matai Anda.
Contohnya :
External content duckduckgo
https://external-content.duckduckgo.com/iu/?u= https://proxy.duckduckgo.com/iu/?u=
Jika Anda pemilik situs yang ingin mendapatkan CDN images secara gratis, jika membaca ini pasti senyum Anda sedang lebar kan?
3. Expand URL
Anda jika memiliki short URL yang tidak diketahui dan ingin mendapatkan URL aslinya tanpa harus membuka terlebih dahulu, maka bisa langsung saja gunakan fitur duckduckgo dengan syntax expand. contohnya :
expand http://bit.ly/34ddfU3
expand short url
4. Random Password
Ternyata untuk membantu meningkatkan keamanan visitor, duckduckgo menyediakan syntax untuk membuat password secara random. Anda bisa mengetikkan syntax berikut : random password
5. Stopwatch
Syntax unik di mesin pencari bebek ini juga ada fitur alat penghitung (Stopwatch) dengan menuliskan Stopwatch di pencarian.
stop watch duckduckgo
6. Ascii text
Wow lagi-lagi search engine DDG memiliki syntax yang sangat membantu kita dalam membuat ascii text, coba tuliskan figlet teknologi
7. Cek website down
Kita juga dapat melakukan pengecekan apakah sebuah website memang sedang down, atau hanya di komputer kita sendiri. Itu bisa dilakukan dengan syntax : is youtube down
iswebsitedown
8. Smart Encryption
Belum lama ini DuckDuckGo meluncurkan fitur keren yang diberi nama Smart Encryption, ini mengkombinasikan pencarian anonymous dan fitur pemblokiran terhadap tracker. Layanan ini bisa Anda dapatkan pada aplikasi DuckDuckGo versi Android dan IOS.
Comments